Prostat (benigna prostat hipertropi)

Sedikit Info Seputar Prostat (benigna prostat hipertropi) Terbaru 2017 - Hay gaes kali ini team Informasi Seputar Android, kali ini akan membahas artikel dengan judul Prostat (benigna prostat hipertropi), kami selaku Team Informasi Seputar Android telah mempersiapkan artikel ini untuk sobat sobat yang menyukai Informasi Seputar Android. semoga isi postingan tentang Artikel Kesehatan, yang saya posting kali ini dapat dipahami dengan mudah serta memberi manfa'at bagi kalian semua, walaupun tidak sempurna setidaknya artikel kami memberi sedikit informasi kepada kalian semua. ok langsung simak aja sob
Judul: Berbagi Info Seputar Prostat (benigna prostat hipertropi) Terbaru
link: Prostat (benigna prostat hipertropi)

"jangan lupa baca juga artikel dari kami yang lain dibawah"

Berbagi Prostat (benigna prostat hipertropi) Terbaru dan Terlengkap 2017

Nyeri saat kencing??
Kencing merasa tidak puas??
Atau… merasa kencing yang sulit ditahan??
ITU GEJALA KELAINAN PADA PROSTAT atau biasa disebut dengan benigna prostat hiperplasi

Disini!!! Sedikit akan di uraikan tentang

Benigna Prostat Hipertropi

Definisi
            Benigna Prostat Hipertropi adalah pembesaran progresif dari kelenjar prostat (secara umum pada pria lebih tua dari 50 tahun) menyebabkan berbagai derajat obstruksi uretra dan pembatasan aliran urinarius (Marilyn, ED, 2000).

Etiologi
            Penyebab yang pasti dari terjadinya BPH sampai sekarang belum diketahui namun yang pasti kelenjar prostat sangat tergantung pada hormone androgen. Factor lain yang erat kaitannya dengan BPH adalah proses penuaan. Ada beberapa factor kemungkinan penyebab antara lain :
1.      Dihydrotestosteron
Peningkatan 5 alfa reduktase dan reseptor androgen menyebabkan epitel dan stroma dari kelenjar prostat mengalami hiperplasi
2.      Perubahan keseimbangan hormone estrogen – testosterone
Pada prose penuaan, pada pria terjadi peningkatan hormone estrogen dan penurunan testosterone yang mengakibatkan hiperplasi stroma
3.      Intraksi stroma – epitel
Peningkatan epidermal growth factor atau fibroblast growthfaktor dan penurunan transforming growth factor beta menyebabkan hiperplasi stroma dan epitel
4.      Berkurangnya sel yang mati
Estrogen yang meningkat menyebabkan peningkatan lama hidup stroma dan epitel dari kelenjar prostat
5.      Teori sel stem
Sel stem yang meningkat mengakibatkan proliferasi sel transit



Anatomi dan Fisiologi
            Kelenjar prostat terletak dibawah kandung kemih dan mengelilingi uretra posterior dan disebelah proximalnya berhubungan dengan buli-buli, sedangkan bagian distalnya menempel pada diafragma urogenital (otot dasar panggul). Kelenjar ini pada dewasa kurang lebih sebesar buah kemih/jeruk nipis. Ukuran panjangnya sekitar 4-6cm, lebar 3-4cm, tebal 2-3cm, beratnya 20gram.
            Prostat terdiri dari :
·         Jaringan kelenjar : 50-70%
·         Jaringan stroma (penyangga)
·         Kapsul / muscular




Gejala Benigna Prostat Hiperplasi
            Gejala yang ditimbulkan oleh Benigna Prostat Hiperplasia disebut sebagai Syndroma Prostatisme. Syndroma prostatisme dibagi menjadi dua :
1.      Gejala Obstruktif
a)      Hesistansi yaitu memulai kencing yang lama dan sering kali disertai dengan mengejan yang disebabkan oleh karena otot destrussor buli-buli memerlukan waktu beberapa lama meningkatkan tekanan intravesikal guna mengatasi adanya tekanan dalam uretra prostatika
b)      Intermitency yaitu terputus-putusnya aliran kencing yang disebabkan karena ketidakmampuan otot destrussor dalam mempertahankan tekanan intravesika sampai berakhirnya miksi
c)      Terminal bleeding yaitu menetesnya urine pada akhir kencing
d)      Pancaran lemah : kelemahan kekuatan dan caliber pancaran destrussor memerlukan waktu untuk dapat melampaui tekanan di uretra
e)      Rasa tidak puas setelah berakhirnya buang air kencing dan terasa belum puas
2.      Gejala Iritasi
a)      Urgency : Perasaan ingin buang air kecil yang sulit ditahan
b)      Frekuensi : Penderita miksi lebih sering dari biasanya dapat terjadi pada malam hari (nocturia) dan pada siang hari
c)      Disuria : Nyeri pada waktu kencing

Derajat Benigna Prostat Hyperplasia
            BPH terbagi dalam 4 derajat sesuai dengan gangguan klinisnya:
1.         Derajat 1, keluhan prostatisme ditemukan penonjolan prostat 1-2cm, sisa urine 50cc, pancaran lemah, necturia, berat -/+ 20gram
2.         Derajat 2, keluhan miksi terasa panas, sakit, dysuria, necturia bertambah berat, menggigil, nyeri pinggang, prostat lebih menonjol, batas atas masih teraba, sisa urine 50-100cc, berat -/+ 20-40gram
3.         Derajat 3, lebih berat dari derajat 2, batas sudah tidak teraba, sisa urine lebih dari 100cc, penonjolan prostat 3-4cm, berat 40gram
4.         Dearajat 4, inkontinensia, prostat lebih menonjol dari 4cm, ada penyulit ke ginjal seperti gagal ginjal, hydroneprosis

Semoga bermanfaat!!!

Itulah sedikit Artikel Prostat (benigna prostat hipertropi) terbaru dari kami

Semoga artikel Prostat (benigna prostat hipertropi) yang saya posting kali ini, bisa memberi informasi untuk anda semua yang menyukai Informasi Seputar Android. jangan lupa baca juga artikel-artikel lain dari kami.
Terima kasih Anda baru saja membaca Prostat (benigna prostat hipertropi)